Cara Membuat Jamu Pahitan Dan Manfaatnya Bagi Kesehatan - Umumnya Jamu Tradisional sangat identik dengan kecantikan, seperti galian singset, Awet muda dan lain-lainnya. Dan semua khasiat tersebut bisa didapat dengan kita mengkonsumsi racikan atau ramuan jamu pahit yang sering diperjual belikan oleh penjaja jamu keliling. Namun kali ini, disini kami akan berbag sedikit tentang bagaimana cara dan membuat sendiri jamu pahit tersebut, sehingga anda bisa lebih mudah dan tidak harus menunggu tukang jamu gendong lewat didepan rumah anda. Yang jadi pertanyaan adalah : Apa saja bahan baku yang digunakan untuk membuat jamu pahit? Dan apa saja manfaat serta khasiat yang didapat untuk kesehatan dan kecantikan? Nah disinilah jawabannya, kami akan menerangkan sedikit demi sedikit agar lebih mudah dimengerti serta dipahami oleh anda semua.
Pada dasarnya jamu pahit ini sering disebut jamu pencuci darah, sebab rasanya yang begitu pahit pasti mampu untuk mengurangi kadar gula dalam darah. Dan hal tersebut memang benar. Beberapa dari kegunaan serta fungsi dari jamu pahit ialah untuk kencing manis atau diabetes mellitus, gatal-gatal atau penyakit kulit, menambah selera makan, menghilangkan bau badan dan bau mulut, mengatasi perut kembung / sebah / begah, Menghilangkan jerawat, Mengobati pusing atau sakit kepala, Menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan juga sangat baik untuk menghilangkan pegal-pegal atau rasa capek pada tubuh. Memang cukup banyak sekali kan manfaatnya?
Manfaat dan Cara Membuat Jamu Pahitan :
Untuk bahan baku, banyak juga perlengkapan yang harus anda siapkan. Ada Daun Mimba, Temulawak, Sambiloto, Brotowali, Dan juga Temu ireng dan kalau bisa ditambah dengan pohon meniran. Namun jika tidak ada, Daun mimba sama temulawak saja sudah cukup, karena kedua bahan tersebut yang paling mudah ditemukan dan didapat.
Cara Pembuatan : Cuci bersih Temulawak dan daun mimba (serta bahan lain jika ada). Kemudian Tumbuk kedua bahan hingga hampir halus. Selanjutnya direbus dengan air secukupnya(mengenai porsi bisa diatur sesuai kebutuhan). Jika sudah mendidih, tambahkan sedikit garam dan minum selagi hangat. Untuk menghilangkan rasa pahit sesudah minum, sobat bisa mengambil sedikit gula merah untuk dimakan.
Sungguh sangat mudah dan tidak sulit untuk membuat Jamu Pahitan ini. Tergantung dengan wilayah untuk mempermudah dalam mendapat bahan. Sekedar tambahan, alangkah baik jika sehabis minum ditahan pahitnya(tidak usah makan gula) karena sangat baik untuk menguatkan gigi.
Nah sekian dulu dari kami tentang Manfaat dan Cara Membuat Jamu Pahitan. Semoga artikel ini bisa membantu dan berguna bagi orang banyak. Untuk melihat racikan jamu yang lain, silahkan lihat pada related post dibawah!