Jamu Uyup-uyup Dan Manfaatnya Bagi Kesehatan - Ramuan Tradisional minuman kesehatan ini memang sudah tidak asing lagi pada wilayah pedesaan. Karena memang sudah turun temurun dijadikan sebuah rahasia keluarga yang layak untuk dilestarikan. Namun disini niat kami adalah untuk berbagi, jadi manfaat serta khasiat yang didapat bisa digunakan juga oleh orang lain. Nah memetik kesimpulan, kami hanya ingin membantu dan menjadikan semua orang lebih sehat dengan tanpa harus membeli obat yang mahal dan menggunakan alternatif yang bisa dibuat sendiri.
Jamu Uyup-uyup Dan Manfaatnya Bagi Kesehatan |
Jamu Uyup-uyup sangat umum pada kalangan penjual jamu keliling dan menurut informasi yang didapat, Ramuan ini mampu mengobati Sakit perut, menurunkan demam, Panambah ASI bagi ibu yang menyusui, serta juga bisa menghilangkan bau badan dan mulut. Tak lepas dari khasiat tersebut, Racikan jamu tradisional ini juga sangat ampuh dalam menambah selera makan. sangat cocok dikonsumsi oleh anak-anak guna menunjang pertumbuhan dan memenuhi kebutuhan gizi.
Yang jadi pertanyaan disini adalah tentang bagaiman pembuatan jamu Uyup-uyup dan juga bahan apa saja yang digunakan. Nah disinilah masalah yang harus kita pecahkan bersama. Dan untuk mengetahui secara ringkas, berikut rangkuman sederhana yang mungkin bisa membantu dalam menjawab pertanyaan tersebut.
Bahan baku yang dibutuhkan memang paling banyak menggunakan bahan rimpang-rimpangan. Adapun rimpang tersebut ialah : Kencur, Lengkuas, Bangle, Kunir, Cabe Puyang, Temugiring, jahe, dan juga temulawak.
Cara Pembuatan dari Jamu Uyup-uyup sangat mudah, dan hampir sama persis dengan pembuatan jamu yang lain. Cukup Cuci bersih semua bahan, tumbuh hingga hampir halus, kemudian rebus dengan air secukupnya (tergantung porsi yang diinginkan). Selanjutnya tambah sedikit garam dan untuk konsumsi, sangat bagus pada saat masih hangat.
Dan mengenai rasa, bagi sobat yang tidak suka dan tidak kuat pahit, maka bisa menambahkan gula merah dalam setiap racikan yang akan diminum. Tapi lebih maksimal jika tanpa gula. Sebab dengan begitu, fungsi dan khasiat kemungkinan akan berubah. Selain seperti yang sudah disebutkan, manfaat lain yang bisa didapat ialah untuk menyembuhkan perut kembung dan masuk angin. Sakit tenggorokan dsb.
Demikianlah mengenai resep racikan jamu tradisional yang bisa kami berikan. Semoga artikel Jamu Uyup-uyup Dan Manfaatnya Bagi Kesehatan ini bisa berguna bagi orang banyak. Kalau bisa di Share pada teman-teman yang lain, agar pengetahuan ini tidak terputus hanya pada sobat. Sekian dari kami, jika masih penasaran dengan racikan jamu yang lain, silahkan lihat pda related post dibawah...! Terima kasih...!